Selasa, 12 Desember 2023, Serang, Banten - Rapat Koordinasi (RAKOR) antara PPID Kota Serang dan PPID Pelaksana digelar pada hari ini. Acara yang berfokus pada evaluasi pelaksanaan keterbukaan informasi publik tahun anggaran 2023 ini dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Kota Serang, Drs. H. Nanang Saifudin, M.Si.
Sekretaris Daerah Kota Serang, Drs. H. Nanang Saifudin, M.Si., dalam sambutannya menekankan pentingnya keterbukaan informasi publik. Beliau berharap agar seluruh PPID dapat mematuhi ketentuan yang berlaku dan siap memberikan informasi publik dengan transparan sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan.
Acara ini menjadi wadah bagi PPID Kota Serang dan PPID Pelaksana untuk saling berkolaborasi dan meningkatkan efektivitas keterbukaan informasi. Evaluasi yang dilakukan diharapkan dapat memperbaiki proses dan mendukung masyarakat dalam mengakses informasi yang dibutuhkan.
PPID Pelaksana DPMPTSP Kota Serang juga turut menghadiri acara ini, yakni Sekretaris Dinas Bapak Ahmad Saifullah, S.Pd., M.Si dan didampingi Petugas PPID Deni Legawa, SE
Mari bersama-sama kita terus mendorong keterbukaan dan transparansi untuk membangun kota yang lebih baik.
Tulis Komentar